\

Kontrakan Terbakar di Suka Asih Bertambah Jadi 9 Rumah

Jumlah rumah kontrakan yang terbakar di permukiman padat Jalan Sohib Abdul Aziz, Kelurahan Suka Asih, Kota Tangerang bertambah.

Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Tangerang mencatat sebanyak sembilan rumah terbakar dalam kebakaran tersebut.

“Untuk hasil dari pemantauan kami sementara, korban jiwa tidak ada, untuk rumah terdapat sembilan rumah kebakaran,” kata Kepala Pelaksana BPBD Kota Tangerang Maryono Hasan kepada bantenpro.id di lokasi kebakaran, Kamis (24/11/2022) malam.

Maryono menduga kebakaran ini disebabkan oleh korsleting listrik pada salah satu rumah. Konstruksi bangunan yang mudah terbakar membuat api cepat merambat ke bangunan lainnya.

Maryono mengatakan pihaknya mengerahkan sebanyak 50 personel dan 10 unit mobil pemadam kebakaran untuk memadamkan kebakaran tersebut.

Hingga saat ini, api sudah berhasil dipadamkan dan saat ini bangunan yang ludes terbakar itu sedang dilakukan proses pendinginan oleh petugas pemadam kebakaran.

Maryono menegaskan, lokasi kebakaran yang berdekatan dengan lintasan kereta itu tidak menganggu lalu lintas kereta.

“Untuk lalu lintas kereta api tidak menghambat, tetapi perlu waspada dan kehati-hatian, baik warga permukiman maupun pengguna jalan,” jelas Maryono.

Sebelumnya diberitakan, sebanyak 7 rumah kontrakan terbakar di Jalan Sohib Abdul Aziz, Kelurahan Suka Asih, Kota Tangerang. Api mulai berkobar sekitar pukul 19.00 WIB.

Dentuman terdengar beberapa kali. Suasana mencekam terjadi. Warga berhamburan keluar rumah dan mencoba memadamkan api secara mandiri. Namun upaya itu tak berhasil. Api semakin berkobar hebat. 

Source : bantenpro.id





Kamis, 24 November 2022 22:42

BERITA LAINNYA

24 Nov 2022 22:42

Giat Apel Senin pagi…